SULIT TIDUR SELAMA HAMIL???
SULIT TIDUR SELAMA HAMIL ???
Bertambahnya usia kehamilan, tentu saja akan membawa perubahan - perubahan pada diri bunda. Mulai dari perut yang semakin membesar, gerakan janin yang semakin aktif, rasa tidak enak di ulu hati, dll. Semua kondisi tersebut menyebabkan bunda alami ketidaknyamanan dalam tidur.
Berikut adalah tips-tips yang bisa bunda coba agar ketika tidur merasa nyaman:
1. Mencari posisi tidur yang nyaman
Faktor yang terpenting untuk dapat tidur dengan nyaman adalah menemukan posisi tidur yang terbaik untuk bunda. Posisi tidur terbaik yang dianjurkan selama kehamilan adalah MIRING KIRI. Hal ini dapat membantu mengoptimalkan aliran darah oksigen dan nutrisi ke placenta.
2. Mandi dengan air hangat
Membasuh tubuh dengan air hangat dengan sabun yang wangi. Rasa segar yang didapat akan membuat bunda lebih siap untuk tidur.
3. Menghindari makan yang terlalu banyak saat menjelang tidur
Ketika hamil, tak jarang tiba-tiba bunda ingin makan makanan tertentu di malam hari. Harus diperhatikan bunda, rasa kenyang yang dirasakan hal ini dapat mempengaruhi tidur bunda. Sebisa mungkin, hindarilah makan berat pada malam hari. Gantilah dengan makanan ringan atau susu hangat. Hal ini untuk mengurangi rasa tak enak di ulu hati atau bagian perut yang juga akan mempengaruhi saat tidur bunda.
4. Minum segelas susu hangat
Minum segelas susu hangat sebelum tidur bisa membantu bunda dapatkan tidur yang nyenyak. Sebab, susu mengandung Asam Amino Trytophan yang dapat meningkatkan kadar serotin dalam otak yang sangat membantu bunda agar bisa tidur.
5. Mendengarkan musik
Silahkan bunda mendengarkan musik yang dalat memberikan rasa tenang dan rileks. Pilihlah sesuai keinginan bunda. Musik klasik, religi, ataupun murotal Alquran bagi yang beragama Islam. Dengan merasa tenany dan rileks bunda dapat tidur lebih nyaman.
6. Berhubungan seks
Melakukan hubungan seksul dengan pasangan juga salah satu cara yang baik untuk memberikan rasa rileks dan santai pada diri bunda. Jika memamg tidak ingin berhubungan, mintalah suami untuk memberikan pijatan secara lembut sehingga bunda akan merasa lebih rileks, dan merasakan bahagia karena diperhatikan atau dimanja.
7. Latihan menarik nafas
Latihan menarik nafas dalam yang teratur dapat menolong bunda mengurangi ketegangan otot dan membantu bunda untuk tidur lebih baik. Mencari posisi yang nyaman buat bunda. Misal duduk, berdiri,berbaring,lalu tariklah nafas melalui hidung secara perlahan lalu tahan nafas selama 1-2 detik dan keluarkan nafas melalui mulut secara perlahan. Lakukanlah beberapa kali.
8. Beristirahatlah selagi ada kesempatan
Selalu manfaatkan waktu selagi ada kesempatan untuk beriatirahat. Beberapa tips untuk membantu bunda dapatkan tidur nyaman saat hamil silahkan bunda terapkan. Namun perlu diingat, bahwa gangguan tidur merupakan keluhan umum yang timbul selama kehamilan. Bersabarlah bunda, jadikanlah hal itu salah satu pengalaman indah dalam kehamilan bunda. Karena semua ini akan terbayarkan dengan lahirnya sang buah hati. Dan masa-masa itu suatu saat akan bunda rindukan.
Semoga bermanfaat ??
Oveeta_29
BNBG
Tags : IBU HAMIL
Unknown
HUMAS IKSPI KERA SAKTI BOJONEGORO
KEEMPAT PENJURU MENCARI SAUDARA BILA MUSUH ADA PANTANG TUNDUK KEPALA.
- Unknown
- JANUARI 15, 1980
- 162171 Bojonegoro
- humasikspibojonegoro.com
- +123 456 789 111