SUNTIK KB 1 BULAN
rumahmedis,tipssehat,suntik kb,1bulan,3bulan,trending,kesehatan,wanita,ibuhamil,usg,kesehatan, medis, penyakit, komunitas kesehatan, dokter, konsultasi kesehatan, informasi kesehatan, komunitas, diskusi kesehatan
SUNTIK KB 1 BULAN
Bunda, apakah salah satu pemakai KB ini?
Yakin, sudah benar - benar faham tentang KB ini?
Mari Bunda, kita belajar lagi tentang suntik KB 1 bulan. Yang belum tahu, biar jadi tahu. Yang sudah tahu, agar menjadi faham. Semakin faham, kita akan lebih yakin dalam pemaikannya.
Suntikan KB 1 bulan mengandung kombinasi hormon progestin dan hormon estrogen, dengan kadar progestin yang lebih rendah.
Sesuai namanya, KB ini disuntikkan tiap 1 bulan sekali (4 minggu).
🌀Cara kerja Suntik KB 1 bulan yaitu
1.Bekerja dengan menghentikan pelepasan sel-sel telur dari rahim
2. Membuat cairan vagina menebal sehingga mencegah sperma bertemu dengan sel telur.
3. Mempertipis dinding rahim sehingga mempersulit implantasi/ penempelan sel telur.
🌀Kelebihan suntik KB 1 bulan:
1.Risiko gangguan menstruasi lebih kecil dibanding suntikan 3 bulan.
2.Aman digunakan wanita dengan HIV/AIDS yang mengonsumsi obat antiretroviral (ARV).
3.Tidak perlu repot mengingat untuk mengonsumsi pil kontrasepsi setiap hari.
4. Jika tidak terlambat diberikan, suntikan KB bulanan ini efektif menunda kehamilan hingga 99%.
🌀Kekurangan suntik KB 1 bulan:
1.Butuh waktu beberapa bulan untuk mengembalikan kesuburan.
2.Tidak memberikan perlindungan terhadap penyakit menular seksual termasuk HIV sehingga penggunanya masih perlu menggunakan kondom saat berhubungan seksual.
3.Berpotensi mengakibatkan efek samping pendarahan serta menstruasi tidak lancar atau bahkan berhenti.
4.Setelah suntikan dihentikan, menstruasi baru akan kembali normal sekitar 2 - 3 bulan kemudian.
5.Beberapa wanita bisa mengalami sakit kepala, nyeri pada payudara, dan pertambahan berat badan.
Tidak semua wanita dapat menerima suntikan KB 1 bulan. Ada beberapa wanita yang tidak boleh menggunakan KB ini.
🌀Kontra indikasi pemakian KB 1 bulan:
1.Ibu yang sedang menyusui bayi kurang dari 6 bulan.
2.Wanita dengan tekanan darah tinggi.
3.Perokok atau penderita migrain, terutama yang berusia 35 tahun ke atas.
4.Pengidap beberapa penyakit seperti kanker payudara, gangguan hati, penyakit jantung atau pembuluh darah.
Untuk mendapatkan hasil optimal, suntikan sebaiknya diberikan tepat waktu dan secara teratur. Jika terlambat lebih dari 7 hari dari jadwal seharusnya, maka sebaiknya gunakan kondom atau tidak berhubungan seksual hingga suntikan berikutnya.
Segera periksakan diri ke dokter atau Bidan jika Bunda mengalami gangguan berlebih setelah suntikan KB.
Semoga bermanfaat 😉
Bidan Oveeta_29
Unknown
HUMAS IKSPI KERA SAKTI BOJONEGORO
KEEMPAT PENJURU MENCARI SAUDARA BILA MUSUH ADA PANTANG TUNDUK KEPALA.
- Unknown
- JANUARI 15, 1980
- 162171 Bojonegoro
- humasikspibojonegoro.com
- +123 456 789 111